Pangguno:Ardzun/bak kasiak/Manaruko


Wiki Manaruko adalah kompetisi menulis di Wikipedia bahasa Minangkabau. Kompetisi ini adalah salah satu upaya untuk meningkatkan konten di Wikipedia bahasa Minangkabau.

Latar Belakang suntiang

Wikipedia bahasa Minangkabau telah resmi diluncurkan pada 7 Februari 2013. Seiring dengan jumlah pengguna dan artikel yang telah dibuat semakin banyak. Per Mei 2019, Wikipedia bahasa Minangkabau mempunyai 222.735 artikel dan 8.833 kontributor terdaftar. Hal ini membuat Wikipedia bahasa Minangkabau menjadi salah satu Wikipedia terbesar di dunia (40 dari 258) dan di Indonesia (3 dari 10). Namun, dari jumlah artikel tersebut, kualitas konten masih belum baik ditandai dengan kedalaman artikel masih 1 dan lebih banyak artikel yang masih berstatus rintisan (rancangan). Selain itu, dari jumlah pengguna terdaftar, hanya ada 65 kontributor aktif. Sehingga untuk mengatasi hambatan tersebut Wikipedia bahasa Minangkabau mengadakan kompetisi menulis yang bernama Wiki Manaruko.

Nama kompetisi ini diambil dari bahasa Minangkabau, yaitu "Manaruko". Secara istilah, "manaruko" berarti membuka lahan baru. Hal ini dimaksudkan agar kompetisi menulis ini mampu menghasilkan artikel-artikel baru yang berkualitas baik dan mengembangkan artikel yang selama ini berstatus rintisan.

Target suntiang

  1. 50 peserta yang terdaftar dalam kompetisi
  2. 25 pengguna Wikipedia baru
  3. 200 artikel dengan kualitas lebih baik

Ketentuan Kompetisi suntiang

Ketentuan Umum suntiang

  1. Peserta merupakan Warga Negara Indonesia yang sedang berdomisili di Indonesia.
  2. Kompetisi ini bersifat individu.
  3. Karyawan/staf Wikimedia Indonesia tidak diperbolehkan untuk mengikuti kompetisi ini.
  4. Panitia berhak untuk mendiskualifikasi peserta apabila mengganggu kelancaran kompetisi.

Ketentuan Teknis suntiang

  1. Kompetisi ini terdiri dari 7 misi dengan tingkat kesulitan yang berbeda. Pada setiap misi terdapat tugas yang wajib diselesaikan peserta, sebelum melangkah ke misi selanjutnya.
  2. Agar dapat melanjutkan ke misi selanjutnya, peserta wajib memberitahukan artikel yang sudah dibuat kepada panitia melalui surel [[1]]
  3. Pemberitahuan kepada peserta terkait misi selanjutnya akan diberitahukan melalui surel, paling lama 48 jam setelah peserta selesai mengerjakan misi pada tingkatan tersebut.
  4. Jangan lupa untuk masuk log (log in) sebelum membuat maupun menyunting artikel apa pun di Wikipedia.
  5. Peserta dapat membuat artikel baru atau mengembangkan artikel yang sudah ada.
    1. Artikel yang boleh dikembangkan adalah artikel rintisan.
    2. Untuk artikel rintisan dan kelas D, harus membuat dari awal (membuat baru).
  6. Jika peserta mengalami kesulitan dalam hal teknis maupun kebijakan, peserta dapat menghubungi panitia melalui surel [[2]].

Klasifikasi Artikel suntiang

Artikel secara umum diharapkan untuk:

  • Ditulis dengan baik, luas, memiliki fakta akurat, netral, tetap fokus pada topik dan stabil.
    1. "Ditulis dengan baik" berarti bahwa prosanya menarik dan ditulis dengan cukup baik.
    2. "Luas" berarti bahwa artikel membahas semua aspek utama.
    3. "Fakta akurat" berarti bahwa pernyataan-pernyataan dapat dipastikan ke sumber terpercaya dan secara akurat merepresentasikan materi pengetahuan yang terpublikasi. Pernyataan didukung dengan bukti spesifik dan kutipan luar; mencakup pengisian bagian "Rujuakan" yang mencantumkan sumber dan jika memungkinkan dilengkapi dengan kutipan dalam badan artikel. Bentuk catatan kaki dianjurkan untuk ini.
    4. "Netral" berarti bahwa artikel mewakili pandangan secara adil dan tanpa bias. Namun, artikel tidak harus memberikan liputan terhadap pandangan minoritas secara berimbang.
    5. "Stabil" berarti bahwa artikel bukan merupakan bahan perang suntingan dan bahwa isinya tidak berubah secara berarti dari hari ke hari; pembalikan vandalisme dan pengembangan berdasarkan usulan peninjau tidak termasuk dalam pengertian ini.
  • Sesuai dengan standar yang diatur dalam pedoman gaya, termasuk:
    1. Bagian pembuka yang menyimpulkan seluruh topik dan menyiapkan pembaca untuk detail lebih lanjut dalam bagian-bagian berikutnya;
    2. Sistem hierarki judul yang baik; serta
    3. Bagian daftar isi yang cukup tapi tak berlebihan

Artikel Kelas E (Rintisan) suntiang

  • Informasinya singkat dan mendasar
  • Minimal 1 paragraf
  • Minimal 1.500 bita
  • Minimal 1 referensi

Artikel Kelas D (Dasar) suntiang

  • Subjudul minimal 1 buah (selain rujuakan/catatan kaki/daftar rujuakan/pautan lua/caliak pulo)
  • Minimal 5.000 bita
  • Minimal 3 referensi

Artikel Kelas C (Menengah) suntiang

  • Subjudul minimal 3 buah (selain rujuakan/catatan kaki/daftar rujuakan/pautan lua/caliak pulo)
  • Minimal 10.000 bita
  • Minimal 5 referensi

Artikel Kelas B (Lanjutan) suntiang

  • Subjudul minimal 5 buah (selain rujuakan/catatan kaki/daftar rujuakan/pautan lua/caliak pulo)
  • Minimal 20.000 bita
  • Minimal 8 referensi

Artikel Kelas A (Bagus) suntiang

  • Subjudul minimal 5 buah (selain rujuakan/catatan kaki/daftar rujuakan/pautan lua/caliak pulo)
  • Memiliki gambar yang tepat untuk subjek, disertai dengan keterangan gambar dan status hak cipta yang dapat diterima.
  • Fokus pada topik utama tanpa terlalu menggali detail yang tidak perlu.
  • Minimal 50.000 bita.
  • Minimal 15 referensi.

Penulisan Artikel suntiang

  1. Tidak melakukan plagiarisme.
  2. Artikel ditulis dengan bahasa Minangkabau Umum secara baik, namun diperbolehkan menggunakan dialek tertentu pada artikel terkait secara baik (penggunaan dialek tidak mempengaruhi penilaian).
  3. Artikel harus mencakup sudut pandang netral.
  4. Gaya penulisan harus bersifat deskriptif, bukan naratif dan bukan daftar poin ataupun daftar tabel.
  5. Gunakan referensi (rujuakan) sesuai dengan ketentuan berikut ini. Apabila menggunakan referensi dari situs web berita/media massa serupa, gunakan situs web yang memiliki alamat redaksi secara jelas.
  6. Jangan lupa juga untuk mencantumkan catatan kaki (referensi) pada setiap akhir tanda baca (titik, koma, dsb).
  7. Jika memungkinkan, dapat ditambahkan gambar/tabel/kotak info (infobox)/ilustrasi lain untuk melengkapi isi artikel.
  8. Artikel yang tidak memenuhi ketentuan tidak akan dihitung oleh panitia.

Pendaftaran suntiang

  1. Pendaftaran kompetisi dibuka mulai 1 September-15 Oktober 2019
  2. Peserta melakukan pendaftaran di bit.ly/daftarwikimanaruko Apabila belum memiliki akun di Wikipedia, harap membuat akun dahulu di sini.

Daftar Misi suntiang

Misi 0: Membuat halaman pengguna beserta templat.

Misi 1: Buatlah 3 artikel kelas E (rintisan) yang terdapat dalam Wikipedia:Artikel Vital

Misi 2: Buatlah 2 artikel kelas D mengenai Warisan Budaya/ Suku Bangsa/ Bahasa/ Kesenian/ Rumah Adat/ Budaya di Indonesia

Misi 3: Buatlah 3 artikel kelas D mengenai Kota/ Kabupaten di Indonesia

Misi 4: Buatlah 1 artikel kelas D mengenai Negara-Negara/Geografi Dunia dan 1 artikel kelas C mengenai Biografi Tokoh Nasional/ Dunia mengenai

Misi 5: Buatlah 1 artikel kelas D mengenai Biografi Tokoh Minangkabau dan 1 artikel kelas B mengenai Sejarah Minangkabau/ Sumatera Barat/ Indonesia

Misi 6: Pilih salah satu dari tantangan berikut:

  1. Membuat 2 artikel kelas B mengenai Indonesia.
  2. Membuat 4 artikel kelas C mengenai Ilmu Alam/ Teknologi/ Pengetahuan.
  3. Membuat 9 artikel kelas D mengenai Sejarah/ Peristiwa Dunia.

Misi 7: Buatlah 1 artikel kelas A (bagus) bertopik bebas, tapi masih mengenai Sumatera.

Tambahan penilaian di misi 7: Membuat artikel kelas D/ C/ B/ A bertopik bebas (boleh selain topik Sumatera)

Sistem Penilaian suntiang

  1. Penilaian juri (artikel bagus di misi 7): total poin 100, bobot 75%
  2. Penilaian artikel tambahan (artikel tambahan di misi 7): total poin 100, bobot 25%. Penilaian tambahan didapat peserta dengan membuat artikel tambahan dengan ketentuan berikut:
    1. kelas D: 1 poin
    2. kelas C: 2 poin
    3. kelas B: 4 poin
    4. kelas A: 10 poin
  3. Contoh penilaian:

Poin utama

Juri A: 70 poin, Juri B: 75 poin, Juri C: 50 poin

Total poin: 195

Rata-rata: 65

Bobot: 65 x 75% = 48,75

Poin artikel tambahan

Membuat 1 artikel kelas A, 2 artikel kelas B, 1 artikel kelas C

Artikel bagus: 10 poin

Artikel kelas B: 8 poin

Artikel kelas C: 2 poin

Total poin: 20

Bobot: 20 x 25% = 5

Poin akhir: 48,75 + 5 = 53,75

Juri suntiang

  • Tiga orang juri

Hadiah suntiang

Hadiah Misi suntiang

  • 50 peserta pertama yang berhasil menyelesaikan misi 3, berhak mendapatkan hadiah menarik.
  • 50 peserta pertama yang berhasil menyelesaikan misi 6, berhak mendapatkan hadiah menarik.

Hadiah Utama suntiang

Pemenang I: Laptop 7 juta + Sertifikat suntiang

Pemenang II: Laptop 5 juta + Sertifikat suntiang

Pemenang III: Laptop 3 juta + Sertifikat suntiang

Anggaran suntiang

No. Kebutuhan Jumlah Satuan Nilai Satuan (Rp) Jumlah Satuan Nilai Total (Rp)
1 Sosialisasi dan pelatihan luar Sumbar-Riau
Akomodasi dan Transportasi 1 paket 7.000.000 3 kali 21.000.000
Ruangan Pelatihan 1 kali 500.000 3 kali 1.500.000
Konsumsi Pelatihan 30 paket 50.000 3 kali 4.500.000
2 Sosialisasi dan pelatihan Sumbar-Riau
Akomodasi dan Transportasi 1 paket 300.000 12 kali 3.600.000
Ruangan Pelatihan 1 kali 500.000 12 kali 6.000.000
Konsumsi Pelatihan 1 paket 350.000 12 kali 4.200.000
3 SDM
Komunikasi Panitia 9 bulan 250.000 4 orang 9.000.000
Honor Panitia 9 bulan 1.500.000 4 orang 54.000.000
Honorarium Juri 3 paket 2.500.000 1 kali 7.500.000
4 Materi Sosialisasi
Poster 1 buah 50.000 50 lokasi 2.500.000
Spanduk-Banner 1 paket 300.000 3 buah 900.000
5 Penutupan acara
Konsumsi 50 paket 50.000 1 kali 2.500.000
Pembicara 1 paket 1.000.000 1 kali 1.000.000
Akomodasi dan Transportasi Pemenang 3 orang 3.000.000 1 kali 9.000.000
Sewa tempat 1 ruang 500.000 1 kali 1.000.000
6 Hadiah
Hadiah Misi 3 1 paket 50.000 50 kali 2.500.000
Hadiah Misi 6 1 paket 100.000 50 kali 5.000.000
Hadiah Utama 1 paket 15.000.000 1 kali 15.000.000
Pengiriman Hadiah Misi 3 & 6 1 paket 30.000 100 kali 3.000.000
Total 153.700.000

Lini Masa suntiang

Tanggal Kegiatan
Minggu ke-4 Agustus - 15 September 2019 Persiapan acara
15 September - 31 Oktober 2019 Sosialisasi dan Pelatihan Sumbar-Riau

(Padang, Padangpanjang, Bukittinggi, Solok, Payakumbuh, Pariaman, Batusangkar, Sawahlunto, Kampar, Pekanbaru, dan Kuantan)

Sosialisasi dan Pelatihan di Jakarta
Sosialisasi dan Pelatihan di Bandung dan Yogyakarta (tentatif)
15 September - 31 Oktober 2019 Pendaftaran peserta dan Misi O
31 Oktober 2019 - 27 Februari 2020 (120 hari) Masa kompetisi
28 Februari - 13 Maret 2020 (15 hari) Masa penjurian
28 Februari - 12 Maret 2020 (14 hari) Perbaikan artikel utama dan tambahan misi 7
14 Maret 2020 Pengumuman pemenang
5 April 2020 Penutupan acara

Kerja Sama suntiang

  1. Dinas Pendidikan Sumatra Barat
  2. Dinas Kebudayaan Sumatra Barat
  3. Balai Bahasa Sumatra Barat

https://docs.google.com/document/d/1qkHuwjWRVtLKRip2nBiFMt-iQGS-pRozZJWbx5kb9Xg/edit?usp=sharing